Kakak-Beradik Tersangka Pembunuhan di Barito Utara Dilumpuhkan!

Kakak-beradik kasus pembunuhan di Palangkaraya ini berhasil dilumpuhkan pihak kepolisian. (foto: Borneo24/koranbanjar.net)
Kakak-beradik kasus pembunuhan di Palangkaraya ini berhasil dilumpuhkan pihak kepolisian. (foto: Borneo24/koranbanjar.net)

Kakak beradik, tersangka pembunuhan terhadap seorang nenek, Hj Kamriah di Kelurahan Jingah, Kecamatan Teweh Baru, Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah yakni, Reviani (24) dan Hajriannor (32) akhirnya berhasil dilumpuhkan pihak kepolisian.

BARITO UTARA, koranbanjar.net – Pelarian kedua pelaku terhenti, setelah dilumpuhkan petugas berpakaian preman dari Satreskrim Polres Barut dibuck up petugas Polres Kutai Barat di wilayah Camp Tanaik Desa Besiq, Kecamatan Damai Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur.

Kapolres Barito Utara AKBP Dodo Hendro melalui Kasat Reskrim AKP Tommy mengatakan bahwa, kedua pelaku berhasil diringkus, Subuh (18/6/2021) Pagi.

“Ya benar kedua pelaku berhasil diamankan di wilayah Kalimantan Timur,” Kata AKP Tommy dikutip Borneo.24.com, Jumat (18/6/2021) Siang.

Dijelaskan Tommy, dalam proses penangkapan terhadap kedua pelaku yang merupakan kakak beradik ini, petugas sempat mendapat perlawanan. Namun petugas kepolisian bersikap tegas, hingga memberikan tindakan tegas dan terukur.

Dijelaskan, kedua pelaku ini sakit hati lantaran korban selalu mengejek keduanya dan dituduh sebagai pencuri. Usai membunuh, keduanya menggasak barang berharga milik korban dan perhiasan sudah dijual para pelaku.

“Pelaku dapat dijerat dengan Pasal 340 Jo 365 KUHP bahwa pelaku sudah merencanakan hal tersebut,” beber Kasat Reskrim.

Berdasarkan pemberitaan awal sebelumnya ditemukan mayat di kebun karet dengan kondisi mayat sudah tidak wajar dengan darah masih membekas.

“Selanjutnya jasad korban ini langsung dibawa ke ruang Kamboja RSUD Doris Sylvanus dan kasus ini sudah ditangani pihak kepolisian,” bebernya.(koranbanjar.net)

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *