BANJARBARU – Lagi, truk bermuatan material berupa batu gunung terbalik, di pinggir jalan Ir.PM Noor, Sungai Ulin (seberang BLK) Kota Banjarbaru, Selasa (31/10), pukul 17.00 wita.
Informasi yang diperoleh koranbanjar.net di lokasi kejadian, kejadian berawal ketika pengemudi truk bernopol DA 9394 TP itu tengah melaju dari arah Jl Bundaran Simpang Empat Banjarbaru menuju ke arah Mandiangin.
Begitu di lokasi, tepatnya di pinggir jalan Ir.PM Noor,Sungai Ulin (seberang BLK) Kota Banjarbaru, dia bermaksud ingin memutar balik ke arah kanan jalan. Namun bersamaan itu, muncul sebuah sepeda motor yang “menggask” masuk menerobos.
Coba menghindari sepeda motor itu, dia hilang keseimbangan, bergegas memutar kemudi. Namun fatal, truk yang dikemudikan oleng hingga terbalik ke tepi jalan. Akibatnya, muatan beruapa meterial batu gunung tumpah ke tepi jalan.
“Saya berangkat dari Jalan Trikora mau ke Sungai Ulin untuk mengantar material batu tersebut, akan tetapi di tengah perjalanan saya kelupaan sesuatu, lalu saya putar balik (depan BLK). Tiba-tiba dari belakang ada kendaraan yang melaju sangat cepat lalu menyelip, dan saya kehilangan keseimbangan lalu truck yang saya kendarai pun terbalik seperti ini. Untung saja posisi terbalik truk ini di pinggir jalan tidak sampai ke tengah jalan,” ujar sopir truk, Isur (40).
Kejadian itu mengakibatkannya mengalami kerugian sekitar Rp20 juta. Sementara tidak ada korban jiwa ataupun korban luka-luka atas peristiwa tersebut.(rif)