Hari Sumpah Pemuda, Sekda Banjar Bacakan Pidato Menpora

MARTAPURA, koranbanjar.net – Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-91 2019 yang digelar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banjar di RTH Alun-alun Ratu Zalecha Martapura, Senin (28/10/2019) berlangsung khidmat.

Sekda Banjar H Mokhamad Hilman bertindak sebagai inspektur upacara (Irup). Turut hadir Ketua DPRD Banjar Muhammad Rofiqi, unsur Forkopimda, tokoh pemuda, masyarakat dan ratusan karyawan Pemkab Banjar, TNI- Polri juga mahasiswa dan pelajar.

Hari Sumpah Pemuda, Sekda Banjar Bacakan Pidato Menpora

Perwakilan mahasiswa dan pelajar melakukan deklarasi pemuda Banjar. Mereka menolak segala bentuk peredaran dan penyalahgunaan narkoba, mendukung segala upaya pemerintah dan Polri dan penegak hokum dalam memerangi dan menanggulangi penyalahgunaan narkoba.

Sekda Banjar dalam pidatonya membacakan naskah pidato Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Zainuddin Amali.

Hari Sumpah Pemuda, Sekda Banjar Bacakan Pidato Menpora

“Kami sampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada tokoh pemuda tahun 1928 yang telah mendeklarasikan Sumpah Pemuda sehingga menjadi pelopor pemuda untuk mewujudkan kemerdekaan Indonesia sekaligus menjaga keutuhan NKRI,” kata Sekda Banjar.

“Hari Sumpah Pemuda ke-91 kali ini mengambil tema ‘Bersatu Kita Maju’. Tema ini diambil untuk menegaskan kembali komitmen yang telah dibangun oleh para pemuda yang diikrarkan pada tahun 1928 dalam Sumpah Pemuda, hanya dengan persatuan kita dapat mewujudkan cita-cita bangsa,” sambung Sekda.

Hari Sumpah Pemuda, Sekda Banjar Bacakan Pidato Menpora

Ia mengungkapkan, saat ini di belahan dunia telah lahir generasi muda yang memiliki pola pikir yang serba cepat, serba instan, lintas batas, cenderung individualistik dan gramatik. Canggihnya ilmu pengetahuan dan teknologi serta mudahnya akses terhadap sosial media, telah menjelma menjadi tempat favorit berkumpulnya anak-anak muda lintas negara, lintas budaya, lintas agama, dan interaksi mereka di sosial media berjalan real time 24 jam.

Di sinilah, menurutnya diharapkan peran pemuda dapat bersaing dalam bentuk apapun tentunya dalam hal yang posistif. Pemuda adalah masa depan bangsa dan negara, pemuda juga harapan bagi dunia, pemuda Indonesia harus maju dan berani menaklukan dunia. Ia berharap ke depan akan banyak muncul tokoh-tokoh muda yang mendunia.

“Wahai pemuda Indonesia, dunia menunggumu. Berjuanglah, lahirkanlah ide-ide, tekad, dan cita-cita. Pengorbanan dan perjuanganmu tidak akan pernah sia-sia dalam mengubah dunia,” ucap Sekda Banjar dalam pidato Hari Sumpah Pemuda. (dra)