Tak Berkategori  

Habib Zakaria Komentari Kelompok yang Kekeh Mendirikan Negara Khilafah

Dalam sosialisasinya mengenai 4 pilar kepada masyarakat di Kelurahan Basirih Selatan Kecamatan Banjarmasin Selatan, Sabtu, 19 September 2020. Senator Kalimantan Selatan, Habib Zakaria Bahasyim singgung tentang kelompok tertentu yang ingin mendirikan Negara Khilafah.

BANJARMASIN, koranbanjar.net –
Anggota DPD RI ini menuturkan mengenai kelompok kelompok yang kekeh ingin mendirikan Negara Khilafah.

Ia menegaskan, kalau kelompok tersebut masih belum bisa memaknai bagaimana ideologi bangsa Indonesia itu dilahirkan.

“Indonesia yang memiliki ideologi Pancasila itu telah sesuai dengan syariat umat muslim sebagai mayoritas agama terbesar di indonesia,” ujar Habib Zakaria.

Ini tentu jelas, lanjut pendakwah tegas ini, apa yang dirumuskan oleh pendiri bangsa didalamnya juga terdapat para ulama ulama yang memikirkan bagaimana syariat islam tersebut dapat dituangkan dalam sebuah ideologi bangsa indonesia.

“Sebagai ummat muslim yang taat kita memang harus meyakini bahwa khilafah itu akan tegak, tapi tidak perlu kelompok kelompok tersebut memaksakan, karena khilafah yang diakui itu hanya khilafah Imam Mahdi yang tidak perlu ditunggu,” tuturnya.

Apa lagi menyatakan Ideologi bangsa Indonesia itu Toghut. Pernyataan tersebut tentunya sangat bertentangan dengan para ulama pendiri bangsa, tandas pendakwah yang memiliki ribuan jamaah tersebar di Bumi Lambung Mangkurat ini.

“Kepada masyarakat jangan mudah terpancing dengan pernyataan suatu kelompok yang ingin memecah belah NKRI tercinta ini, dengan isu isu agama provokatif,” imbaunya.

Terkait 4 pilar, di hadapan ratusan warga yang hadir, Habib Zakaria sekaligus pengasuh dan pemilik Majelis Taklim Anwarul Mustofa ini memaparkan mengenai hal penting dari sebuah bangsa.

Dimana 4 pilar kebangsaan merupakan tonggak yang mesti selalu dirawat oleh seluruh elemen masyarakat. Diantaranya, Pancasila sebagai Ideologi Bangsa Indonesia. Undang-Undang Dasar 1945 sebagai pedoman seluruh rakyat Indonesia.

Kemudian, Negara Kesatuan Republik Indonesia(NKRI) merupakan satu kesatuan dari Negara Indonesia yang berkepulauan. Dan Bhineka Tunggal Ika mempunyai makna mendalam untuk kehidupan bangsa indonesia yang majemuk baik dari segi suku, bahasa dan agama.

“Negara indonesia yang sangat luas ini telah mempunyai pedoman kuat. Apabila diimplementasikan dengan baik, maka akan tercipta rasa aman dan kesejahteraan masyarakat di dalam berbangsa dan bernegara,” demikian Habib Zakaria. (yon)