Format 5×11 Ditolak BWF

Federasi bulu tangkis dunia, BWF, pada Sabtu memutuskan format skor bulutangkis yang berlaku saat ini yakni 21 poin dalam tiga gim atau 3×21 tetap digunakan.

KORANBANJAR – Padahal proposal perubahan ke format 5×11 diusulkan banyak negara Asia. Namun, usulan dianggap tidak memenuhi syarat dukungan dalam rapat umum tahunan BWF.

Proposal perubahan format skor ke 5×11 diinisiasi oleh Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) dan Asosiasi Bulu Tangkis Maladewa, serta mendapat dukungan Badminton Asia, Asosiasi Bulu Tangkis Korea Selatan dan Asosiasi Bulu Tangkis China Taipei.

Namun, proposal itu hanya mendapat dukungan 66,31 persen dalam pemungutan suara anggota BWF, sedangkan 33,69 persen menolak, sehingga tidak memenuhi syarat perubahan
yakni dukungan dua per tiga mayoritas dari total 282 suara.

Presiden BWF Poul-Erik Høyer berterima kasih kepada anggota atas partisipasi mereka dalam keputusan penting ini. Federasi bulu tangkis dunia, BWF, pada Sabtu memutuskan format skor bulutangkis tetap menggunakan yang berlaku saat ini yakni 21 poin dalam tiga gim atau 3×21. (suara)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *