Tak Berkategori  

FKMKB Galang Dana Peduli Nassoha

MARTAPURA, koranbanjar.net – Sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam Forum Komunikasi Mahasiswa Kabupaten Banjar (FKMKB) dan relawan lainnya, Sabtu (13/7/2019) sore tadi di Martapura, melakukan aksi penggalangan dana untuk Nassoha, pengidap penyakit kelenjar getah bening stadium 4.

BACA JUGA: Nassoha Pasrah, Kelenjar Getah Bening Menggerogoti Dirinya 

Para mahasiswa peduli Nasoha berasal dari 6 kampus, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi(STIE) Pancasetia, Insitut Agama Islam Darussalam (IAID), Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan(Stikes), Universitas Islam Kalimantan(Uniska), Universitas Lambung Mangkurat (ULM), Universitas Achmad Yani (UAY), juga Persatuan Mahasiswa Peduli Sosial (PMPS) Banjarbaru dan relawan lainnya.

Nassoha adalah seorang penjual pentol bakar, asal Desa Jabuk di Danau Salak seberang RT 05 RW 03, Kecamatan Mataraman Kabupaten Banjar. Satu tahun terakhir ini dia dinyatakan mengidap penyakit kelenjar getah bening stadium 4. Sementara ekonomi keluarga ini tidak memungkinkan dirinya untuk berobat lebih intensif. “Beliau hanya dirawat di rumah karema kekurangan biaya, kata Ketua FKMKB Mahrani.

Penggalangan dana digelar di sepanjang pinggiran Jl A Yani depan Alun-alun Ratu Zalecha, taman CBS dan DPRD Kabupaten Banjar.

Hasil penggalangan dana terkumpul Rp3.300.000, yang selaniutnya diserahkan langsung kepada keluarga Nassoha untuk mengelola dana tersebut.

“Terima kasih diucapkan kepada seluruh relawan yang telah mengikuti aksi penggalangan dana, juga dermawan atas bantuannya,” kata Mahrani.

Aksi ini mendapatkan respon positif dari Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Banjar. “Kami dari Dispora Kabupaten Banjar sangat berterima kasih atas partisipasi seluruh relawan dari berbagai kampus yang ikut andil dalam kegiatan non-formal ini,” ujar Kasi Kepemudaan, Hamdan. (mj-22/dya)