Tak Berkategori  

Ditinggal Pergi, Rumah Zainul Ludes Dilahap Api

KARANG INTAN, koranbanjar.net – Ditinggal pergi, rumah Zainul Arifin di Desa Padang Panjang Kecamatan Karang Intan ludes dilahap api.

Rumah yang berlokasi di Desa Padang Panjang Karang Intan itu habis dilahap api saat ditinggal pergi oleh pemiliknya, Kamis (9/1/2020) sekitar pukul 09.25 Wita.

Sebelum api melahap habis rumah tersebut, terlebih dulu terlihat kepulan asap hitam di atas atap.

Tak berselang lama, petugas Damkar tiba di lokasi setelah mendapatkan laporan dari warga.

Berkat upaya gigih dari Damkar, api dapat dijinakkan.

Salah satu warga, M Ihsan mengatakan saat terjadi kebakaran penghuni rumah tidak berada di tempat.

“Rumahnya kosong, mungkin pemiliknya sedang bepergian,” tuturnya kepada koranbanjar.net.

M Ihsan menduga kebakaran tersebut terjadi karena korsleting listrik, pasalnya dapur rumah hanya terbakar sedikit.

“Kalau disebabkan kompor, sudah pasti dapurnya habis dilahap api, jadi kemungkinan korsleting listrik,” jelasnya.

Namun hingga saat ini, UPT Damkar Banjar masih menyelidiki penyebab kebakaran. (har/dya)