Tak Berkategori  

Dharma Wanita Kota Banjarbaru Syukuran

BANJARBARU,KORANBANJAR.NET – Paduan Suara Dharma Wanita Kota Banjarbaru, sukses meraih posisi teratas sebagai Juara 1 dalam perlombaan ditingkat Provinsi Kalimantan Selatan. Atas kemenangan tersebut, mereka melakukan syukuran sekaligus silahturahmi, Rabu (26/12/2018).

Kegiatan ini dihadiri Ketua TP PKK Kota Banjarbaru Ririen Nadjmi Adhani didampingi Ketua Gabungan Organisasi Wanita Kota Banjarbaru Hj Eny Apriyati Darmawan Jaya dan Ketua Dharma Wanita Persatuan Kota Banjarbaru Syarifah Mariatul Qiftiah Said Abdullah.

Kegiatan silaturahmi dan syukuran bertempat di Kiram Park Desa Kiram Kecamatan Karang Intan Kabupaten Banjar. Tampak berhadir pengurus dan anggota Dharma Wanita Persatuan Kota Banjarbaru.

Ririen Nadjmi Adhani selaku penasehat Dharma Wanita Persatuan Kota Banjarbaru menyampaikan ucapan selamat kepada paduan suara Dharma Wanita Persatuan Kota Banjarbaru yang telah meraih Juara I paduan suara di tingkat Provinsi Kalimantan Selatan Tahun 2018, untuk kedua kalinya.

“Semoga tahun depan bisa menjadi yang terbaik lagi. Namun itu semua tidaklah mudah harus latihan yang rutin serta terus menjalin kekompakan sesama anggota paduan suara Dharma Wanita Persatuan Kota Banjarbaru,” ujarnya. (Maf-humaspemkobjb).