Tak Berkategori  

Amankan Natal & Tahun Baru, Polres Banjarbaru Turunkan 397 Personel

BANJARBARU, KORANBANJAR.NET – Untuk memastikan keamanan dan lancarnya lalu lintas pada saat perayaan Natal dan malam tahun baru nanti, Polres Banjarbaru akan mengerahkan 397 personel.

“Nantinya juga akan ditambah 48 orang dari instansi dan unsur lainnya, seperti dari Pemko Banjarbaru, unsur TNI, Basarnas, hingga anggota pramuka,” kata Kapolres Banjarbaru AKBP Kelana Jaya, melalui Kabag Ops Polres Banjarbaru Kompol Mujiono, saat ditemui koranbanjar.net di Mapolres Banjarbaru, Rabu (19/12/2018).

Ia mengungkapkan, dari ratusan personel yang akan dikerahkan nantinya, setiap 16 personel akan ditugaskan di tiga pos yang ada di Banjarbaru.

“Untuk pos pengamanan sendiri ada 3, pertama di bundaran perempatan Banjarbaru, kedua di bundaran pertigaan Bandara Syamsudin Noor, dan yang ketiga di pos pelayanan Bandara Syamsudin Noor,” ungkapnya.

Selain pada pos keamanan, Kompol Mujiono menyebutkan, sejumlah personel Polres Banjarbaru juga ditugaskan di setiap gereja yang ada di Banjarbaru.

“Ada 12 gereja yang akan kami amankan nanti. Selain itu, di lapangan Murjani dan kawasan perkantoran Pemprov Kalsel juga kami amankan,” bebernya. (maf/dny)