Tak Berkategori  

Aksi Demo di DPRD Banjarbaru, LSM Sampaikan Ini

BANJARBARU, koranbanjar.net – Aksi demo dilakukan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) KDS Intan Jamrud di depan Gedung DPRD Banjarbaru, Selasa (3/12/2019) pagi.

Aksi demo ini hanya dilaksanakan oleh Ketua LSM KDS Intan Jamrud Gatot Noor S (44). Dirinya membacakan tuntutannya kepada para anggota DPRD Banjarbaru.

“Karena tugas kewajiban kami sebagai organisasi yang bergerak di bidang HIV/Aids, Maka dengan sewajarnya memberikan dampingan, dukungan kepada Orang Dengan HIV Aids (ODHA),” baca Gatot dalam selebaran yang ada di tangannya.

Dirinya juga menyampaikan, aksi ini sesuai dengan deklarasi Pemerintah di Tahun 2020 mendatang tidak ada lagi orang yang terkena virus HIV Aids.

“Saya banyak mendengar stigma diskriminasi terhadap kawan-kawan pengidap HIV Aids. Untuk menghentikan diskriminasi tersebut, harus datang dari diri kita sendiri,” ucapnya kepada koranbanjar.net.

Inti dalam tuntutan tersebut, Gatot menjelaskan, jangan ada lagi larangan untuk aksi-aksi pihaknya untuk merangkul para pengidap HIV Aids di Banjarbaru.

“Kami hanya menanggulangi, mendampingi teman-teman ODHA. Jangan lagi ada kata larangan, jangan ada lagi kata lembaga kami ini sebagai lembaga ilegal,” tandasnya.

Menanggapi perihal tersebut, Anggota Dewan Taufik dari Fraksi Golkar menyampaikan, tuntutan di atas akan ditampung dan akan sampaikan ke Komisi I terkait kesehatan. (mj-27/maf)