Miniatur Pedagang Pasar Terapung, Hasil Tangan Kreatif Syarwani

BANJARMASIN, KORANBANJAR.NET – Kota Banjarmasin yang menjadi ibukota Kalimantan Selatan memiliki salah satu destinasi wisata unik yang menjadi ciri khas kota tersebut, yang mungkin tidak asing lagi bagi kita saat mendengar nama Pasar Terapung.

Di Pasar Terapung, penjual menggunakan perahu yang dipenuhi beragam barang dagangan seperti sayuran, buah-buahan, makanan tradisional hingga suvenir. Mereka menjajakan dagangannya kepada pembeli yang sama-sama menggunakan perahu.

Dengan hal itu juga dimanfaatkan oleh Syarwani (39) warga Desa Pulau Sewangi RT 04 Kecamatan Alalak, Kabupaten Barito Kuala.

Dengan tangan kreatifnya, Syarwani membuat perahu miniatur pedagang di Pasar Terapung lengkap dengan barang dagangannya yang terbuat dari bahan baku kayu, persis seperti perahu di Pasar Terapung Lok Baintan.

Kepada wartawan koranbanjar.net, Minggu (16/09) Syarwani mengatakan bahwa ia sudah 5 tahun membuat perahu miniatur ini.

“Saya biasa menjualnya di kawasan Pasar Terapung Lok Baintan dari harga kisaran Rp35.000 hingga Rp50.000, tergantung motifnya,” ujarnya

Syarwani berharap dengan suvenir ini, bisa membuat ciri khas Pasar Terapung selalu tetap menjadi yang terunik. “Yang mana saat ini semakin hari pasar terapung di Lok Baintan semakin sepi,” tuturnya.(afn/ana)