Danramil Banjarmasin Selatan Imbau 10 % Hasil Tani Dijual ke Bulog

BANJARMASIN,KORANBANJAR.NET – Dalam rangka mendukung program upaya khusus (upsus) penanaman padi jagung dan kedelai (pajale) dari Kementerian Pertanian, Kodim 1007 Banjarmasin mengadakan silaturahmi dengan warga Kelurahan Basirih Selatan dan Kelurahan Mantuil Permai di kediaman Ketua RT 3 Kelurahan Mantuil Permai, Kecamatan Banjarmasin Selatan, Senin (6/8).

Pada kesempatan itu, Danramil Banjarmasin Selatan, Mayor Sudjiono, mengimbau agar para petani di wilayahnya menjual 10 % hasil tani kepada Badan Usaha Logistik (Bulog).

Karena, menurutnya, Bulog bukanlah badan yang berkegiatan bisnis, tetapi untuk kepentingan sosial.

“Pada dasarnya, kita menghimbau agar petani di sini menyerahkan zakat 10 % kepada Bulog. Ini demi kepentingan sosial, bukan bisnis,” kata Mayor Sudjiono kepada koranbanjar.net usai silaturahmi.

Disebutkannya juga, alat-alat pertanian yang diserahkan pemerintah kepada Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan), hingga saat ini tidak bisa digunakan karena tidak cocok dengan lahan tani di kawasan Banjarmasin.

Oleh karena itu, Mayor Sudjiono mengharapkan pemerintah agar betul-betul memperhatikan petani Banjarmasin baik dari segi pupuk, obat-obatan untuk tanaman, maupun alat dan prasarana untuk keperluan bertani, sehingga kesejahteraan petani dan masyarakat bisa terpenuhi.

Selain Mayor Sudjiono, pertemuan tersebut juga dihadiri oleh Kasi Intel Kodim 1007, Kapten Hadi Sutrisno, Lurah Mantuil, Dinas Pertanian Kota Banjarmasin dan para petani dari Gapoktan Kelurahan Basirih Selatan dan Mantuil. (leo/dny)