Baju Terlilit di Rantai Akibatkan Kecelakaan Beruntun

BANJARBARU, KORANBANJAR.NET – Kecelakaan kembali terjadi di Kota Banjarmasin tepatnya di Jalan S. Parman, Kecamatan Banjarmasin Tengah, Senin (04/06) sekitar Pukul 19.45 WITA.

Informasi yang didapat koranbanjar.net, berawal dari pengendara motor merk Honda Revo yang ditumpangi satu keluarga terjatuh, karena baju yang dikenakan oleh Lilis (30), melilit rantai motor yang dikendarai suaminya.

Kejadian tersebut ternyata membuat pengendara lain yang di belakang menabraknya, karena terkejut dan tak sempat ngerem.

“Saat saya ingin menuju pulang baju yang saya kenakan kepanjangan kemudian terlilit rantai kendaraan yang kami gunakan sehingga kami terjatuh. Kemudian pengendara di belakang kami menabrak kami, karena dia tidak sempat ngerem lagi,” ucap Lilis.

Akibatnya, Lilis mengalami keseleo di bagian kaki kanan, anaknya mengalami benjol di bagian kepala, sedangkan suaminya tidak mengalami luka yang cukup serius dan mereka telah diberi pertolongan pertama oleh PMI Kota Banjarmasin.

Selain itu, pengendara lain yang menabrak menggunakan motor merk Yamaha Mio Soul GT dengan nomor polisi DA 6046 ML, Warga Anjir KM 0 yang bernama Samsul (34) berboncengan bersama istri dan anaknya juga terjatuh dari kendaraannya.

Akibatnya Samsul mengalami luka lecet di bagian perut, beruntung istri dan anaknya tak mengalami luka. Tetapi kendaraan mereka mengalami kerusakan cukup berat sehingga tidak dapat melanjutkan perjalanan, lalu mereka pun diantar pulang ke rumahnya di Anjir KM 20 menggunakan Ambulance KGE.(mj-007/mj-017/mj-009/mj-team/ana)